KARAWANG Berita Yudha .Id | Bupati Karawang H Aep Syaepuloh berserta Asisten dan para Kepala OPD melakukan inspeksi ruas jalan interange Karawang Timur , dilokasi jalan yang sedang dibangun , Jumat (14/3/25)
Bupati menegur pekerja yang sedang membangun saluran agar tidak menutup drainase dan tanpa dibuat bak kontrol..
Menurut Bupati ,proses perbaikan jalan dan drainase di sepanjang jalan interchange Karawang Timur/jalan menuju Gerbang Tol Karawang Timur.ditenggarai mengesampingkan tali air dan bak kontrol sebagai penampung limpahan air dari jalan raya ” Saya berharap ke depannya ada kesadaran dari pemilik bangunan di sekitar drainase, tidak menutup drainase dengan cor. Hal ini akan mengakibatkan saluran air menjadi tersumbat, menyebabkan genangan air dan mempercepat kerusakan jalan. ” Terangnya
Ia juga mengajak semua warga pemilil.bangunan di sisi jalan Intercange Karawang Timur sama-sama merawat, dan menjaga fasilitas yang di bangun dengan baik. Semoga, akses gerbang tol Karawang Timur semakin tertata, bersih dan juga enak dipandang. ” pungkas Bupati Aep.***Rip